Saya sendiri sengaja membuat adonan tidak di dalam mug seperti yang banyak saya lihat di youtube, namun saya pakai mangkok yang nantinya adonan tersebut saya tuang ke mug, supaya hasilnya lebih rapi. Aneh saja menurut saya, makan kue yang penampilannya coreng-moreng. Hehehe. Untuk resepnya sendiri, saya tidak pakai acuan resep mana, karena hasil mengira-ngira saja dan berdasarkan apa yang saya lihat di beberapa video di youtube. Saya pikir, toh bahan yang digunakan hanya seuprit, kalau berhasil ya syukur, kalaupun gagal ya nothing to lose. Eh.. di luar dugaan, kue saya sukses! Bonus, rasanya enyakkkkk, sampai suami saya koret-koret (mengkorek-korek) dasar mug saking gak relanya! Berikut resepnya:
Bahan:
- 4 sdm tepung terigu
- 3 sdm gula pasir
- 1/2 sdt baking soda
- 3 sdm coklat blok parut (atau sesuai selera)
- 1 butir telur
- 3 sdm susu cair
- 1/4 sdt vanila bubuk
- Siapkan mangkuk, campurkan tepung, gula, baking soda, dan coklat parut. Aduk. Tambahkan telur, kocok hingga rata.
- Tambahkan sisa bahan, kocok sampai tercampur rata (saya pakai sendok saja). Tuang ke dalam mug, isi setengahnya saja.
- Masukkan ke dalam microwave sekitar 3 menit. Adonan akan mengembang. Cek adonan, jika belum cukup matang bisa ditambah beberapa detik.
- Dan chocolate mug cake yang nyummy sudah siap dinikmati!
Tekstur kue memang tidak sehalus kue yang di-mixer dan dipanggang dengan oven, namun melihat prosesnya yang kilat, this is not bad at all! Ada yang mau coba?
Comments
Post a Comment